Kamis, 23 Mei 2013

Moral dan Etika

Pada tulisan kali ini, saya ingin menelaah singkat mengenai moral dan etika pada masyarakat. Moral ? Etika ? Apa sih itu ?

Mungkin sebagian orang atau masyarakat  masih banyak yang belum mengetahui apa arti dari kata tersebut. Menurut referensi yang saya baca :
Ø Moral merupakan ajaran mengenai hal yang baik dan buruk yang menyangkut  tabiat atau kelakuan atau kesusilaan atau tingkah laku dan perbuatan manusia.
Contohnya seperti kasus tindak kriminal dan semacamnya.
Ø Etika merupakan ajaran mengenai bagaimana manusia bersikap terhadap apa yang ada dan bagaimana kita bertanggung jawab.
Contoh sederhananya seperti bersosialisasi terhadap sesama.

Sejenek pertanyaan muncul ,, untuk apa memahami moral dan etika ???

Kesimpulan yang saya dapat dari pengertian diatas adalah, ketika kita mempelajari moral dan etika ialah :
1.     Moral dan Etika mampu memberikan tabungan atau bekal pada manusia untuk mengambil sikap .
2.     Moral dan Etika juga mampu mengarahkan perkembangan masyarakat menuju susasana yang harmonis, tertib dan damai.

Sebagai warga negara yang berpendidikan, Moral dan etika sangatlah penting dalam kehidupan sehari-hari, bayangkan jika sebagian besar manusia tidak mengunakan moral dalam hidupnya, apa yang terjadi terhadap lingkungan tempat tinggalnya.

Dan menurut saya moral dan etika sangatlah dianjurkan untuk diajarkan kepada anak-anak di bawah umur (Sekolah Dasar) hingga jenjang yang lebih  tinggi, mulai dari hal terkecil . Mungkin juga dengan kita mendalami moral dan etika dalam arti menjadi warga negara yang berkelakuan baik, bangsa ini akan menjadi  bangsa yang sejahtera, tidak ada kerusuhan dan lain sebagainya.

1 komentar:

  1. Informasinya sangat menarik dan menambah wawasan.. Terimakasih sharingnya...
    Kunjungi kami

    BalasHapus